Pembedahan Hewan Coba Tikus


Video ini merupakan video pembelajaran untuk membantu mahasiswa dalam memahami bagaimana teknik pembedahan hewan coba tikus serta teknik pengambilan organ untuk keperluan penelitian dan praktikum Evaluasi Gizi dalam Pengolahan Pangan di Departemen TPHP. Semoga dengan visualisasi video tersebut, diharapkan mahasiswa mempunyai gambaran dan rasa percaya diri untuk melakukan pembedahan hewan coba tikus dan pengambilan organ yang dibutuhkan secara mandiri. Semoga bermanfaat.

GRUP WA "Mahasiswa Riset di Lab. Pangan GizI"


Untuk memudahkan komunikasi dan pemantauan / monitoring selama pelaksanaan riset / penelitian, mahasiswa yang penelitian di Lab Pangan Gizi, Lab Uji Sensoris dan Kitchen Lab  WAJIB BERGABUNG DI GRUP WA "Mahasiswa Riset di Lab. Pangan Gizi" dengan link berikut 

https://chat.whatsapp.com/JE7eSlpaFDN43l62tAB3YM

IJIN PENGGUNAAN LABORATORIUM DI LUAR JAM & HARI KERJA


Seperti telah disampaikan sebelumnya bahwa dalam kondisi terpaksa, mahasiswa dapat menggunakan lab di luar jam kerja atau hari kerja dengan penuh kehati-hatian dan tidak boleh sendirian (minimal dua orang) serta meminta ijin khusus ke kalab. Mahasiswa wajib mengajukan ijin melalui link berikut http://ugm.id/IjinLemburLabPanggiz & surat ijin kepada Kalab. Berikut disampaikan format ijin tersebut.


Form tersebut dapat didownload DISINI

TATA CARA IJIN PENGGUNAAN LAB. PANGAN & GIZI DI MASA PANDEMI


Diberitahukan kepada mahasiswa yang akan menggunakan Lab. pangan dan gizi (Panggiz-lt2, Uji Sensoris, Kitchen Lab, dan Panggiz-lt3), dimohon memenuhi ketentuan sbb =

  1. Mendaftar dengan mengisi formulir pendaftaran melalui link berikut http://ugm.id/DaftarLabPangiz agar tercatat secara administrasi.
  2. Mengajukan surat ijin penggunaan fasilitas laboratorium ke Kepala Laboratorium Ilmu Pangan dan Gizi – Dr.Ir. Priyanto Triwitono, MP. (Formulir pendaftran tersedia di Departemen TPHP – mas Naryo). Agar segera diproses, surat ijin bisa dikirim melalui No WA.
  3. Setelah surat ijin ditandatangani semuanya (termasuk oleh Kepala Departemen), surat ijin dikirm ke Lab. Pangan dan Gizi melalui link berikut http://ugm.id/KumpulkanSuratIjinDISINI sebagai arsip.
  4. Untuk memudahkan komunikasi selama pelaksanaan riset / penelitian, mahasiswa WAJIB BERGABUNG DI GRUP WA "Riset Mahasiswa di Lab. Pangan Gizi" dengan link berikut https://chat.whatsapp.com/JE7eSlpaFDN43l62tAB3YM

Atas kerjasamanya disampaikan terima kasih.

SELAMAT DATANG


Selamat datang di Laboratorium Ilmu Pangan dan Gizi (Panggiz), Departemen Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian (TPHP), Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Lab. pangan dan gizi ini merupakan salah satu laboratorium di lingkungan Departemen TPHP yang berfungsi untuk melayani proses pembelajaran mahasiswa, terutama kegiatan riset (penelitian) dan praktikum. Selain itu juga berfungsi untuk melayani kegiatan pelatihan atau pengabdian masyarakat yang diselenggarakan di lab. pangan dan gizi.

Di masa pandemi ini, kegiatan pelayanan kepada mahasiswa harus tetap berjalan. Namun karena adanya ketentuan pembatasan jumlah mahasiswa sesuai kapasitas ruang laboratorium, keharusan menerapkan prokes, bahkan terpaksa harus lockdown atau larangan datang ke kampus, maka dirasakan adanya kesulitan dalam berkomunikasi antara mahasiswa calon pengguna dengan pengelola. Oleh karena itu dibangunlah website Lab. Pangan dan Gizi TPHP ini untuk lebih memudahkan komunikasi dan sekaligus memudahkan pencatatan administrasi. Semoga upaya ini dapat membantu semua pihak.


Kalibrasi Neraca Analitik di Lab. Pangan dan Gizi


Pada umumnya alat ukur setelah dipakai dalam jangka waktu tertentu akan berkurang atau tidak sesuai lagi akurasinya. Untuk menjamin keakurasiannya, perlu dilakukan kalibrasi alat secara teratur atau periodik. Kalibrasi merupakan proses verifikasi agar akurasi suatu alat ukur sesuai dengan rancangannya. Dengan kata lain kalibrasi ini diperlukan untuk memastikan bahwa hasil pengukuran yang dilakukan itu akurat atau akurasinya tinggi. Kalibrasi biasanya dilakukan dengan membandingkan suatu alat ukur dengan standar nasional, internasional atau dengan bahan-bahan acuan yang tersertifikasi.

Ada beberapa manfaat kalibrasi, yaitu :

  1. Menjamin nilai ukuran yang dihasilkan tertelusur.

Dengan mengkalibrasi alat ukur di laboratorium yang terakreditasi, maka hasil ukur dapat diterima dimanapun, karena semua laboratorium kalibrasi akan mengacu pada sumber yang sama yaitu Standar Satuan Internasional.

  1. Menghindari cacat produk.

Jika alat ukur tidak dikalibrasi atau masa kalibrasinya telah lewat, namun masih di gunakan untuk mengukur suatu produk. Bagaimana jika ternyata terdapat penyimpangan yang besar? Tentunya akan sangat merugikan bukan? Anda dapat menyingkirkan kekhawatiran ini dengan melakukan kalibrasi secara berkala di laboratorium kalibrasi yang terakreditasi.

  1. Menjaga kondisi alat ukur agar tetap sesuai dengan spesifikasinya.

Alat ukur dapat mengalami penurunan performa setelah dipakai dalam jangka waktu tertentu. Dengan melakukan kalibrasi secara rutin, Anda dapat mengetahui apakah alat ukurnya masih sesuai dengan spesifikasi atau harus diperbaiki atau bahkan perlu untuk melakukan penggantian.

Jadi jelaslah sudah mengapa kalibarasi alat ukur itu sangat penting dan perlu dilakukan secara periodik atau teratur seperti yang diupayakan oleh Laboratorium Ilmu Pangan dan Gizi berikut ini.