Tampilkan postingan dengan label lab latihan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label lab latihan. Tampilkan semua postingan

ALUR KEGIATAN PRAKTIKUM MAHASISWA DI LAB. PANGAN DAN GIZI

Laboratorium Pangan dan Gizi atau biasa disebut Lab. Panggiz merupakan salah satu laboratorium di Departemen TPHP yang berfungsi sebagai tempat untuk melayani kegiatan riset dan praktikum mahasiswa. Secara umum lab Panggiz ini mempunyai fasilitas sama seperti lab analisis di Lab KBPHP untuk analisis proksimat, tetapi secara khusus lab Panggiz memiliki fasilitas khusus untuk uji sensoris, kitchen lab untuk preparasi pengembangan produk, dan lab hewan coba. Fasilitas khusus ini tidak dimiliki oleh lab yang lain sehingga menjadi pembeda dari lab-lab yang lain.

Adanya fasilitas-fasilitas khusus itulah maka Lab Panggiz diberi amanah untuk melayani atau mengkoordinasikan praktikum Uji Sensoris, praktikum Pengembangan Produk dan Proses, serta praktikum Evaluasi Gizi dan Pengolahan Pangan. Untuk pelaksanaan praktikum di Lab Panggiz atau lab lainnya, mula-mula departemen menyusun jadwal praktikum beserta alokasi waktunya. Selain itu departemen juga merekrut mahasiswa sebagai ko-as praktikum. Jadwal dan hasil rekruitment ko-as praktikum ini selanjutnya diteruskan ke Koordinator praktikum di masing-masing lab untuk ditindaklanjuti. Di tingkat lab, jadwal tersebut digunakan sebagai dasar untuk menyusun jahwal praktikum secara rinci, melipuit Hari, tanggal, jam praktikum, golongan &  kelompok mahasiswa praktikan. Jadwal ini selanjutnya dikoordinasikan dengan tim pelaksana yaitu teknisi / PLP, ko-as, dan tim dosen pengampu. Tahap selanjutnya adalah penyiapan alat, bahan, administrasi dan orientasi praktikum oleh ko-as. Setelah semuanya siap, selanjutnya praktikum dilaksanakan sesuai rencana. Untuk pelaksanaan praktikum, semua dipusatkan di Lab Latihan dan beberapa lab khusus (Lab Uji Sensoris dan Lab Hewan Coba).

Secara garis besarnya alur kegiatan praktikum mahasiswa yang akan dilaksanakan di Lab. Panggiz digambarkan seperti bagan berikut.